Training Structural Analisys Programs (SAP) 2000 Jogja merupakan sebuah lembaga training yang ada di kota yogyakarta dan merupakan sebuah tempat yang paling pas buat anda untuk melakukan pelatihan, kursus, privat, les dan training structural analysis program (SAP) baik itu perorangan, kelompok, atupun sebuah instansi.
Structural Analysis Program (SAP) adalah program yang digunakan untuk menganalisis dan mendesain suatu struktur yang berorientasi objek (Object Oriented Programming). Namun untuk dapat menggunakan program dengan benar perlu memahami dasar teori program dan opsi-opsi yang dapat digunakan. Dengan program SAP yang sudah menyediakan metode interface (antarmuka) grafis maka proses pembuatan model, pemeriksaan tampilan sampai pada perancangan dapat dilakukan secara interaktif langsung terhadap gambar model di layar.
SAP memiliki kelebihan, terutama dalam perancangan struktur baja dan beton, yakni dapat merancang elemen struktur dengan menggunakan profil baja se-ekonomis mungkin, sehingga dalam penggunaannya tidak perlu menentukan elemen awal dengan profil pilihannya, tetapi cukup dengan memberikan data profil dari database SAP.
Berikut ini adalah silabus materi yang akan dilaksanakan saat pelaksanaan Training Structural Analysis Program (SAP) 2000 Jogja :
- Rangka Batang 2D/3D
- Elemen Cangkang3D
- Elemen Regangan Bidang 2D
- Rangka Portal 2D/3D
- Elemen Tegangan Bidang 2D
- Studi Kasus
- dll
Ada berbagai macam program yang kami tawarkan, yaitu ada program reguler, instansi ataupun kursus perorangan. Semua program tersebut bisa diikuti oleh peserta baik yang ada di yogyakarta maupun luar kota yogyakarta, bisa kelompok ataupun perorangan. Jadwal pelaksanaan training structural analysis program (SAP) ini bisa disesuaikan sesuai dengan keinginan peserta training dan ditentukan diawal.
Materi pelatihan diberikan secara lengkap dengan metode teori dan praktek sehingga akan lebih mudah untuk dipahami oleh peserta pelatihan dari berbagai latar belakang pendidikan. Training bisa dilakukan Pagi, Siang, Sore dan Malam, dengan estimasi waktu training 90 menit/sesi dengan lama pertemuan 5-12 pertemuan ( Tergantung Program ). Ayo segera daftarkan diri anda untuk segera mengikuti program training structural analysis program (SAP) ini.